Persiapan untuk Menjadi AKPOL Supaya Lolos dengan Mudah

Persiapan untuk Menjadi AKPOL Supaya Lolos dengan Mudah

Bimbel AKPOL Bekasi – Menjadi seorang siswa dari akademi kepolisian atau AKPOL tentu menjadi impian banyak orang. Namun tentu saja terdapat beberapa persyaratan serta persiapan yang harus dipersiapkan dengan baik oleh para pendaftar. Syarat tersebut sudah harus mulai dipersiapkan sejak awal atau jaman SMA. Dengan begitu, semuanya akan menjadi lebih mudah serta cepat ketika tiba waktunya untuk mendaftar.

Ada banyak sekali pembaruan yang terjadi di dalam sistem tes AKPOL selain itu tes yang di selenggarakan sifatnya terbuka, clear dan clean. Jadi apabila dulu banyak rumor beredar jika banyak orang yang menitipkan anaknya untuk masuk AKPOL hanya karena yang menitipkan seorang jenderal. Hal tersebut tidak akan terjadi sebab semua anggota sudah di sumpah supaya tidak melakukan kegiatan tersebut.

Lantas apa saja persiapan yang harus dilakukan supaya lolos bisa masuk AKPOL? Berikut beberapa diantarnya :

1. Siapkan Nilai Akademik 

Pertama para pendaftar harus berusaha untuk mendapatkan nilai akademik setinggi mungkin. Sebab tentunya persaingan akan berjalan ketat. Oleh sebab itu, jika Anda kalah dengan nilai pendaftar lainnya maka tentu saja peserta bisa akan tersingkir pada tahap awal. Oleh sebab itu, jangan lupa untuk selalu belajar dengan rajin dan giat dan juga tidak pernah telat mengerjakan tugas saat pada masa duduk di bangku SMA.

2. Mengikuti Bimbingan Belajar di Tempat Terpercaya

Tips kedua yang perlu Anda lakukan ialah jika Anda ingin mendapatkan peluang lebih tinggi di bandingkan pendaftar lainnya, Anda perlu mengikuti bimbingan belajar. Dengan mengikuti bimbingan belajar khusus AKPOL, Anda bisa belajar semua materi yang akan keluar ketika mengikuti test menjadi AKPOL. Tentunya Anda perlu mencari tempat bimbel yang terpercaya serta memiliki fasilitas terbaik. Disamping itu, Anda juga harus niat serta bersemangat dalam mengikuti bimbel tersebut supaya hasil yang diperoleh juga maksimal.

3. Mulai Latihan Fisik dengan Giat

Anda juga perlu membentuk fisik Anda sejak awal, sebab ketika Anda ingin masuk AKPOL akan ada test fisik pada saat pendaftaran. Anda bisa melatih fisik dengan berlari selama 16 menit di lanjut dengan melakukan push up selama 6 menit dan melakukan kegiatan fisik lainnya secara rutin.

4. Latihan Menjawab Tes Psikologi

Nantinya, Anda akan menjalani test psikologi saat ingin masuk AKPOL, di dalam test psikologi akan ada ujian tentang leadership, kemampuan bekerjasama,  dan juga kemampuan untuk mencari solusi dalam sebuah persoalan. Pada tahap tes psikologi ini pada umumnya seorang ahli dari luar anggota kepolisian akan di undang dan merekalah yang akan menguji Anda. Oleh sebab itu, Anda perlu mempersiapkan diri dengan baik dengan mengikuti bimbel untuk menghadapi test psikologi.

Baca Juga: Tahapan Masuk AKMIL (Akademi Militer) yang Perlu Diketahui

5. Melatih Tingkat Kejujuran Anda

Intergritas juga menjadi hal penting, oleh sebab itu jangan sekali – kali Anda melakukan suap ketika mendaftar. Sebab hal tersebut bisa membuat nama Anda di coreng pada masa pendaftaran atau di diskualifikasi.

6. Siapkan Mental Dalam Dunia Kerja POLRI

Anda juga perlu menyiapkan mental untuk terjun dalam dunia kerja POLRI, sebab Anda yang sebelumnya merupakan pelajar SMA harus langsung masuk dalam AKPOL. Tentunya hal tersebut perlu dipersiapkan supaya saat sudah di terima di AKPOL bisa mengikuti kegiatan dengan mudah. Hal tersebut bisa di latih dengan membaca – baca artikel maupun buku yang membahas mengenai apa pekerjaan seorang POLRI dan semua hal tentang karir Anda nantinya.

Persiapkan diri Anda untuk menghadapi tes seleksi Akademi Kepolisian (AKPOL) atau Akademi Militer bersama Bintang Bangsa, Bimbel AKPOL Bekasi. Kami merupakan Bimbel AKPOL-AKMIL dan Sekolah Kedinasan di Indonesia yang memberikan layanan lengkap sampai lulus menjadi taruna. Sebagai bimbel terbaik dan terlengkap, Bintang Bangsa menyiapkan para calon taruna dengan kemampuan di berbagai bidang. Yakni meliputi bidang akademik, psikologi, kesehatan, kesamaptaan jasmani, mental ideologi, dan membangun karakter disiplin. Adapun pilihan program yang ditawarkan yaitu:

  • Educamp Priority, program terbaik sistem karantina.
  • Privat Priority, program belajar sistem personal dengan jadwal yang fleksibel.
  • Kelas Eksklusif, program belajar dengan sistem kelas small group (8-12 siswa).
  • Kelas Online, program belajar dengan sistem belajar online live interactive.

Persiapkan diri Anda sebaik mungkin untuk mengikuti seleksi AKPOL dan AKMIL bersama Bintang Bangsa. Bimbel AKPOL Bekasi Bintang Bangsa memiliki guru berpengalaman, yang tidak hanya sekedar mengajar. Akan tetapi juga memberikan pondasi adab dalam menuntut ilmu agar keberkahan hadir dalam prosesnya. Segera daftarkan diri Anda bersama Bintang Bangsa, Bekasi. Hubungi kami sekarang juga untuk menjemput kesuksesan karier Anda di masa mendatang!

Bagikan Artikel