Bimbel Akmil – Akademi Militer atau yang disingkat dengan AKMIL ialah sebuah lembaga Perguruan Tinggi Kedinasan yang akan mencetak para TNI Angkatan Darat. Sekolah Kedinasan AKMIL sendiri ada di bawah naungan Kementerian Pertahanan Nasional RI. Bisa masuk sekolah kedinasan AKMIL merupakan salah satu Perguruan Tinggi Kedinasan menjadi idaman para kaum muda-mudi bangsa di Jakarta Utara.
Tentu saja bisa masuk dan lulus dari Sekolah Kedinasan AKMIL akan menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi para pelamarnya. Untuk bisa masuk AKMIL tentu dibutuhkan persiapan yang sangat matang supaya mendapatkan hasil yang maksimal. Selain itu, terdapat beberapa syarat pendaftaran yang harus dipenuhi. Lantas apa sajakah persyaratan tersebut?
Persyaratan Umum Taruna Akmil TNI AD
- Calon pendaftar Akmil merupakan Warga Negara Indonesia;
- Beriman dan Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa;
- Setia terhadap Negara Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan juga UUD Tahun 1945;
- Ketika mendaftar atau ketika proses pembukaan pendidikan pertama di tanggal 1 Agustus nanti dan usia minimalnya ialah 17 tahun 9 bulan serta maksimal 22 tahun saat.
- Sama sekali tidak memiliki catatan kriminalitas yang dikeluarkan secara tertulis oleh Polri, yang dilengkapi ketika calon pendaftar mengikuti pemeriksaan psikologi;
- Mempunyai kondisi tubuh yang sehat baik secara jasmani dan rohani;
- Tidak (sedang) kehilangan hak nya untuk menjadi seorang prajurit sesuai dengan putusan pengadilan.
Persyaratan Lain Pendaftaran Akmil
- Laki-laki serta bukan anggota maupun mantan prajurit TNI/Polri atau PNS TNI;
- Mempunyai ijazah minimal SMA/MA dengan ketentuan nilai UAN sesuai dengan tahun kelulusan.
- Memiliki tinggi badan minimal 163 cm dan mempunyai berat badan yang proporsional (seimbang) sesuai ketentuan yang berlaku.
- Belum pernah menikah dan juga sanggup untuk tidak menikah selama menjalani pendidikan pertama sampai dengan 1 tahun usai menyelesaikan pendidikan pertamanya.
- Bersedia menjalani Ikatan Dinas Pertama (IDP) yakni selama lebih kurang 10 tahun.
- Bersedia apabila harus ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (tanpa terkecuali).
- Bisa mengikuti pemeriksaan ataupun pengujian yang diselenggarakan oleh pihak panitia penerimaan yang meliputi di antaranya: Administrasi., Kesehatan, Jasmani, Litpers, Psikologi dan juga Akademik.
Persyaratan Tambahan Pendaftaran Akmil
Persyaratan tambahan yang diperlukan lainnya diantarnya ialah sebagai berikut:
- Melampirkan surat persetujuan orang tua atau wali serta selama proses penerimaan prajurit TNI Angkatan Darat tidak akan melakukan intervensi terhadap panitia penerimaan ataupun penyelenggara pendidikan pertama, baik dalam bentuk apapun, kapanpun serta dimanapun.
- Tidak mempunyai tato, atau bekas tato, tidak ditindik atau mempunyai bekas tindik, kecuali yang terjadi karena ketentuan agama atau adat asal peserta.
- Bersedia patuh dan tunduk terhadap peraturan bebas KKN baik secara langsung ataupun tidak. Apabila ada yang terbukti secara hukum melanggar sebagaimana yang dimaksud tersebut, maka akan dinyatakan tidak lulus dan/atau dikeluarkan dari Dikma.
Tata Cara Pendaftaran Seleksi Akmil 2022/2023
Bagi Anda yang masih belum memahami terkait mendaftar secara daring, maka Anda bisa langsung datang ke tempat pendaftaran supaya memperoleh penjelasan dari petugas pendaftaran.
Persiapkan diri Anda untuk menghadapi tes seleksi Akademi Kepolisian (AKPOL) atau Akademi Militer bersama Bintang Bangsa, Bimbel Akmil Jakarta Utara. Kami merupakan Bimbel AKPOL-AKMIL dan Sekolah Kedinasan di Indonesia yang memberikan layanan lengkap sampai lulus menjadi taruna. Sebagai bimbel terbaik dan terlengkap, Bintang Bangsa menyiapkan para calon taruna dengan kemampuan di berbagai bidang. Yakni meliputi bidang akademik, psikologi, kesehatan, kesamaptaan jasmani, mental ideologi, dan membangun karakter disiplin. Adapun pilihan program yang ditawarkan yaitu:
- Educamp Priority, program terbaik sistem karantina.
- Privat Priority, program belajar sistem personal dengan jadwal yang fleksibel.
- Kelas Eksklusif, program belajar dengan sistem kelas small group (8-12 siswa).
- Kelas Online, program belajar dengan sistem belajar online live interactive.
Persiapkan diri Anda sebaik mungkin untuk mengikuti seleksi AKPOL dan AKMIL bersama Bintang Bangsa. Bimbel Akmil Jakarta Utara Bintang Bangsa memiliki guru berpengalaman, yang tidak hanya sekedar mengajar. Akan tetapi juga memberikan pondasi adab dalam menuntut ilmu agar keberkahan hadir dalam prosesnya. Segera daftarkan diri Anda bersama Bintang Bangsa, Bekasi. Hubungi kami sekarang juga untuk menjemput kesuksesan karier Anda di masa mendatang!