Begini Jenjang Karir Polisi Lulusan Akademi Kepolisian dan SIPSS

Begini Jenjang Karir Polisi Lulusan Akademi Kepolisian dan SIPSS
Daftar Isi

Bimbel Akpol – Memang selalu banyak diberitakan di berbagai media terkait dengan institusi polri, baik itu tentang rekruitmen dari jalur Akpol ataupun dari Bintara maupun dari jalur lain. Apabila dilihat dari awal jalur masuk polri yang lebih dari satu, dari tamtama sampai dengan perwira, bisa dibilang jika jalur seleksi perwira (Akpol dan SIPSS) bisa membuat peserta lebih cepat dalam menuju karir tertinggi (jendral). Lulusan dari SIPSS juga ada yang menjadi jendral akan tetapi memang tidak sebanyak lulusan Akpol, apalagi menjadi kapolri (selama ini banyak yang berasal dari lulusan Akpol).

Jika ingin menjadi pimpinan atau naik pangkat, misalnya dari perwira pertama ke perwira menengah atau kenaikan pangkat selanjutnya memang tidak serta merta disebabkan karena masa pengabdian tapi kenaikan pangkat juga bisa terjadi karena  prestasi, sebab untuk bisa naik pangkat juga harus melalui tes seleksi.

Lulusan Akademi Kepolisian

Nantinya setelah peserta dinyatakan lulus, para taruna dan taruni langsung ditempatkan sesuai dengan bakat masing-masing, oleh sebab itu peserta didik tidak perlu lagi melamar kerja. Setelah diwisuda maka peserta didik akan langsung dilantik menjadi anggota polri aktif dengan pangkat inspektur dua polisi (ipda).

Dimanapun mereka ditugaskan, mereka akan bekerja sambil belajar dalam meniti karir dan juga mengabdi dalam bidang kepolisian. Kemudian, beberapa tahun sekali kenaikan pangkat atau perpindahan wilayah kerja akan dilakukan tergantung dari kinerja serta prestasi masing-masing dan juga atas kebijakan pimpinan. Kenaikan pangkat secara regular bisa di tentukan sebagai berikut :

  • Inspektur Polisi Dua (IPDA) sesudah tiga tahun naik pangkat,
  • Inspektur Polisi Satu (IPTU) sesudah enam tahun naik pangkat,
  • Ajudan Komisaris Polisi (AKP), sesudah dua tahun mengikuti pendidikan lanjutan atau sekolah pimpinan menengah (sespimma).

Sementara itu, untuk perwira menengah dan juga tinggi tidak ditentukan oleh waktu tapi sesuai dengan prestasi dan penilaian. Berikut pangkat perwira menengah dan tinggi yang perlu Anda ketahui :

  • Komisaris Polisi (Kompol)
  • Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP),
  • Komisaris Besar Polisi (Kombespol),

Sedangkan untuk pangkat perwira tinggi polri adalah sebagai berikut:

  • Brigadir Jendral polisi (Brigjenpol),
  • Inspektur Jendral polisi (Irjenpol),
  • Komisaris Jendral Polisi (Komjenpol),
  • Jendral Polisi (Kepala Kepolisian).

Baca Juga: Tips Sukses Belajar di Akademi Militer

Lulusan SIPSS

Kemudian untuk Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS), sekolah tersebut menerima lulusan D4, S1, dan juga S2 untuk bidang tertentu yang diperlukan di institusi POLRI, misalnya Dokter, Psikolog, Dokter Spesialis, teknik, bahasa dan lain sebagainya.

Bagi para lulusan SIPSS pangkat yang akan disandang ialah Inspektur Polisi Dua (ipda) sama dengan lulusan Akpol tapi berbeda kompetensi. Sedangkan untuk jenjang karir hampir sama dengan lulusan akpol, disamping waktu atau lamanya pengabdian,kenaikan pangkat juga dilihat dari prestasi serta penilaian atau assesmen.

Para perwira tersebut bertugas dan juga tersebar di seluruh kantor polisi, dari polsek, polres, polda, mabes serta unit unit khusus lain nya misalnya di bareskrim, BIN, BNN, KPK dan lain sebagainya. Walaupun beberapa lembaga merupakan lembaga independen, akan tetapi anggota polri juga bisa di tugaskan disana.

Sedangkan untuk tugas manajerial menjadi salah satu tugas polisi yang memiliki pangkat inspektur polisi keatas. Sehingga harus mampu dalam memimpin bawahan, serta harus menjadi teladan yang baik.

Persiapkan diri Anda untuk menghadapi tes seleksi Akademi Kepolisian (AKPOL) atau Akademi Militer bersama Bintang Bangsa, Bimbel Akpol. Kami merupakan Bimbel AKPOL-AKMIL dan Sekolah Kedinasan di Indonesia yang memberikan layanan lengkap sampai lulus menjadi taruna. Sebagai bimbel terbaik dan terlengkap, Bintang Bangsa menyiapkan para calon taruna dengan kemampuan di berbagai bidang. Yakni meliputi bidang akademik, psikologi, kesehatan, kesamaptaan jasmani, mental ideologi, dan membangun karakter disiplin. Adapun pilihan program yang ditawarkan yaitu:

  • Educamp Priority, program terbaik sistem karantina.
  • Privat Priority, program belajar sistem personal dengan jadwal yang fleksibel.
  • Kelas Eksklusif, program belajar dengan sistem kelas small group (8-12 siswa).
  • Kelas Online, program belajar dengan sistem belajar online live interactive.

Persiapkan diri Anda sebaik mungkin untuk mengikuti seleksi AKPOL dan AKMIL bersama Bintang Bangsa. Bimbel Akpol Bintang Bangsa memiliki guru berpengalaman, yang tidak hanya sekedar mengajar. Akan tetapi juga memberikan pondasi adab dalam menuntut ilmu agar keberkahan hadir dalam prosesnya. Segera daftarkan diri Anda bersama Bintang Bangsa, Bekasi. Hubungi kami sekarang juga untuk menjemput kesuksesan karier Anda di masa mendatang!

Loading

Bagikan Artikel

Leave a Reply