KEDINASAN – Sebagian besar sekolah kedinasan menerapkan tes jasmani atau tes fisik pada proses seleksinya. Meski begitu, ada juga beberapa sekolah kedinasan yang tidak memberlakukan tes jasmani atau tes fisik.
Sekolah kedinasan apa saja yang tidak menerapkan tes jasmani atau fisik? Merujuk dari laman suara dan kompas, ada lima sekolah kedinasan yang tidak menerapkan tes jasmani dalam proses seleksinya.
Baca Juga: Begini Maksud dari Ikatan Dinas dan Non-Ikatan Dinas Sekolah Kedinasan
Meski tidak diadakan tes jasmani atau tes fisik, sekolah kedinasan berikut ini tetap memberlakukan beberapa persyaratan terkait kesehatan, tinggi badan dan lain-lain yang berkaitan dengan jasmani calon mahasiswanya. Berikut adalah daftar sekolah kedinasan tanpa tes jasmani atau fisik:
NO. |
SEKOLAH KEDINASAN |
SYARAT TINGGI BADAN |
|
LAKI-LAKI |
PEREMPUAN |
||
1. | Politeknik Statistika Sekolah Tinggi Ilmu Statistik (STIS) | Tidak mensyaratkan tinggi badan, tetapi harus sehat jasmani, rohani, dan bebas narkoba. | |
2. | Politeknik Imigrasi (Poltekim) |
170 cm |
160 cm |
3. | Politeknik Keuangan Negara Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (PKN STAN) | Tidak mensyaratkan tinggi badan, tetapi harus sehat jasmani, rohani, dan bebas narkoba. | |
4. | Politeknik Perkeretaapian Indonesia (PPI) Madiun |
165 cm |
160 cm |
5. | Sekolah Tinggi Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (STMKG) |
160 cm |
155 cm |
Baca Juga: Berikut Daftar Sekolah Kedinasan Ramai Peminat di Tahun 2024, Saingan Capai Ribuan
Nah Sobat Bintang Bangsa, itulah seputar informasi mengenai sekolah kedinasan yang tidak memberlakukan tes jasmani atau fisik secara mendalam. Jadi untuk Sobat Bintang Bangsa yang berminat masuk sekolah kedinasan, kamu bisa persiapkan diri dari sekarang ya!
Kamu butuh bimbingan supaya lolos seleksi sekolah kedinasan? Bisa banget ikut Bimbel Sekolah Kedinasan Terpercaya di Bimbel Bintang Bangsa. Daftar sekarang dan raih asamu bersama Bintang Bangsa!
SOURCE:
Daftar Sekolah Kedinasan Tanpa Tes Fisik untuk Persiapan 2024, Lulus Langsung Kerja
5 Sekolah Kedinasan Tanpa Tes Fisik Berat
image source:
stis.ac.id