Beberapa Jurusan SMK Ini Bisa Mendaftar di SPTB Sekolah Kedinasan Poltek SSN

Jurusan SMK Bisa Daftar Poltek SSN
Daftar Isi

KEDINASAN – Politeknik Siber dan Sandi Negara (Poltek SSN) adalah salah satu sekolah kedinasan dengan ikatan dinas yang berada di bawah naungan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN).

Dalam Seleksi Penerimaan Taruna Baru (SPTB) Poltek SSN, siswa/i yang merupakan lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) juga bisa mendaftar di SPTB Poltek SSN. Tapiii, tentunya tidak semua jurusan SMK bisa mendaftar di Poltek SSN.

Hanya terdapat beberapa jurusan kejuruan yang bisa dan memiliki peluang untuk mendaftar di SPTB Poltek SSN. Jurusan SMK apa saja yang bisa mengikuti seleksi Poltek SSN? Mari kita bahas lebih lanjut.

Baca Juga: Mengenal Poltek Siber dan Sandi Negara: Sejarah Hingga Peluang Kariernya

Dilansir dari laman resmi SPTB Poltek SSN, berikut adalah syarat mengenai lulusan yang bisa mendaftar di SPTB Poltek SSN tahun 2025:

  1. MA/MA jurusan IPA untuk lulusan sebelum tahun 2025.
  2. SMA/MA semua jurusan untuk lulusan 2025.
  3. SMK Teknik Elektronika jurusan: 
    1. Teknik Audio Video
    2. Teknik Elektronika Industri
    3. Teknik Otomasi Industri
    4. Teknik Elektronika dan Komunikasi
    5. Teknik Mekatronika.
  4. SMK TI Bidang Keahlian Teknologi Informasi dan Komunikasi jurusan:
    1.  Rekayasa Perangkat Lunak
    2. Teknik Komputer dan Jaringan
    3. Sistem Informatika, Jaringan, dan Aplikasi
    4. Pengembangan Gim.

Baca Juga: 

Nah Sobat Bintang Bangsa, itulah informasi seputar jurusan SMK yang bisa mendaftar ke sekolah kedinasan Poltek SSN. Jadi untuk Sobat Bintang Bangsa yang berminat masuk sekolah kedinasan, kamu bisa persiapkan diri dari sekarang ya!

Kamu butuh bimbingan supaya lolos seleksi sekolah kedinasan? Bisa banget ikut Bimbel Sekolah Kedinasan Terpercaya di Bimbel Bintang Bangsa. Daftar sekarang dan raih asamu bersama Bintang Bangsa!

Nantikan artikel menarik lainnya. Jika kamu punya kritik, saran, koreksi, dan atau mendapati kekeliruan informasi atau hal-hal lainnya, bisa disampaikan melalui tautan berikut ini bit.ly/KritikSaranArtikelBintangBangsa  ya Sobat Bintang Bangsa…

SOURCE:
poltekssn.ac.id

image source:
poltekssn.ac.id

Loading

Butuh informasi lebih lanjut?

Segera hubungi Konsultan Pendidikan Bintang Bangsa

Bagikan Artikel

Leave a Reply